Doa Setelah Sholat Dhuha Arab, Latin, dan Artinya
Sholat Dhuha adalah salah satu ibadah sunnah yang memiliki keutamaan tersendiri dalam agama Islam. Dhuha memiliki arti pagi atau cahaya pagi. Dalam kitab Kifayatul Akhyar dijelaskan bahwa Sholat ini dilakukan pada waktu matahari naik setinggi satu tombak hingga matahari mencapai posisi istiwa. Ibadah sholat Dhuha memiliki banyak keutamaan dan manfaat, serta diiringi dengan doa dhuha dan dzikir yang bisa mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Image by © LILMUSLIMIINNiat Sholat Dhuha
Niat sholat Dhuha dilakukan dalam hati dengan tekad yang kuat untuk melaksanakan sholat Dhuha. Niat yang sederhana dan ikhlas merupakan kunci utama dalam menjalankan setiap ibadah.
Niat Sholat Dhuha Dalam Bahasa Arab
اُصَلِّى سُنَّةَ الضَّحٰى رَكْعَتَيْنِ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ اَدَاءً لِلّٰهِ تَعَالَى
Niat Sholat Dhuha Latin Dan Artinya
Latin : "Ushallī sunnata aḍ-ḍuḥā rakʿatayni mustaqbilal-qiblahi adā'an lillāhi taʿālā."
Artinya : "Saya melaksanakan shalat sunnah Dhuha dua rakaat menghadap kiblat, karena Allah Ta'ala."
Tata Cara Sholat Dhuha
Berikut adalah tata cara pelaksanaan sholat Dhuha:
1. Berwudhu : Sebelum melaksanakan sholat Dhuha, lakukan wudhu terlebih dahulu sesuai dengan tata cara yang benar.
2. Pelaksanaan Sholat : Sholat Dhuha terdiri dari minimal 2 rakaat dan maksimal 8 rakaat menurut imam an-Nawawi dalam kitabnya Syarhul Muhadzab / 12 rakaat menurut imam ar-Rofi'i dalam kitab Muharror. Setiap rakaat terdiri dari tahapan seperti sholat pada umumnya, yaitu takbiratul ihram, membaca Al-Fatihah, membaca surah pendek, melakukan ruku', sujud, duduk di antara dua sujud, dan tahiyat akhir.
3. Dzikir dan Doa Setelah Sholat Dhuha : Setelah menyelesaikan sholat Dhuha, dianjurkan untuk berdoa dan berdzikir kepada Allah SWT. Anda bisa membaca dzikir seperti tasbih, tahmid, dan takbir. Selain itu, Anda juga dapat berdoa dengan doa-doa yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW.
Doa Setelah Sholat Dhuha
Berikut adalah doa dhuha latin dan Arab yang bisa dibaca setelah menyelesaikan sholat Dhuha:
Bacaan Doa Dhuha Arab
اَللّٰهُمَّ اِنَّ الضُّحَآءَ ضُحَاءُكَ وَالْبَهَاءَ بَهَاءُكَ وَالْجَمَالَ جَمَالُكَ وَالْقُوَّةَ قُوَّتُكَ وَالْقُدْرَةَ قُدْرَتُكَ وَالْعِصْمَةَ عِصْمَتُكَ. اَللّٰهُمَّ اِنْ كَانَ رِزْقِى فِى السَّمَآءِ فَأَنْزِلْهُ وَاِنْ كَانَ فِى اْلاَرْضِ فَأَخْرِجْهُ وَاِنْ كَانَ مُعَسَّرًا فَيَسِّرْهُ وَاِنْ كَانَ حَرَامًا فَطَهِّرْهُ وَاِنْ كَانَ بَعِيْدًا فَقَرِّبْهُ بِحَقِّ ضُحَاءِكَ وَبَهَاءِكَ وَجَمَالِكَ وَقُوَّتِكَ وَقُدْرَتِكَ آتِنِىْ مَآاَتَيْتَ عِبَادَكَ الصَّالِحِيْنَ
Bacaan Doa Dhuha Latin Dan Artinya
Latin : "Allāhumma innad-duhā'a duhā'uka wal-bahā'a bahā'uka wal-jamāla jamāluka wal-quwwata quwwatuka wal-qudrata qudratuka wal-'ismata 'ismatuka. Allāhumma in kāna rizqī fis-samā'i fa anzilhu, wa in kāna fil-arḍi fa akhrijhu, wa in kāna mu'assaran fayyassirhu, wa in kāna ḥarāman faṭahhirhu, wa in kāna ba'īdan faqarribhu bi ḥaqqi duhā'ika wa bahā'ika wa jamālika wa quwwatika wa qudratika, ātini mā atayta 'ibādakas-shāliḥīn."
Artinya : "Ya Allah, sungguh Dhuha adalah dhuhamu, keindahan adalah keindahan-Mu, kecantikan adalah kecantikan-Mu, kekuatan adalah kekuatan-Mu, kekuasaan adalah kekuasaan-Mu, dan perlindungan adalah perlindungan-Mu. Ya Allah, jika rezekiku berada di langit, turunkanlah. Dan jika rezekiku berada di bumi, keluarkanlah. Jika ada kesulitan, mudahkanlah. Jika ada yang haram, sucikanlah. Jika jauh, dekatkanlah dengan kebenaran cahaya-Mu, keindahan-Mu, kecantikan-Mu, kekuatan-Mu, dan kekuasaan-Mu. Berilah aku seperti yang Engkau berikan kepada hamba-hamba-Mu yang shalih."
Sholat Dhuha adalah ibadah sunnah yang penuh dengan keutamaan. Melalui sholat ini, umat Islam dapat mendekatkan diri kepada Allah SWT, menghapus dosa, dan memohon berbagai kebaikan. Dengan mengikuti tata cara pelaksanaan yang benar serta berdoa dan berdzikir setelahnya, umat Islam dapat merasakan manfaat yang luar biasa dari sholat Dhuha.