Terjemah Kitab Lubabul Hadits Bab 12 | Keutamaan Sorban
Nama kitab | : | Lubabul Hadits |
Judul kitab Arab | : | لباب الحديث |
Judul terjemah | : | Terjemah Kitab Lubabul Hadits |
Mata Pelajaran | : | Hadits-Hadits Keutamaan Amal, |
Musonif | : | Imam Jalaluddin bin Kamaluddin as-Suyuthi |
Nama Arab | : | جلال الدين بن كمال الدين الصيوطي |
Lahir | : | Kairo, 849 H/11 Oktober 1445 M |
Wafat | : | Kairo, 911 H/ 17 Oktober 1505 M |
Penerjemah | : | Ahsan Dasuki |
Lubabul Hadits Bab 12 | keutamaan sorban
Image by © LILMUSLIMIIN
الْبَابُ الثَّانيَ عَشَرَ فيْ فَضِيْلَةِ الْعَمَائِمِ
Bab Yang kedua Belas Tentang Keutamaan Sorban
Lubabul Hadits Bab 12 Hadits ke 1
قَالَ النَّبِيُّ صَلَّى اللّٰهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: اَلْعَمَائِمُ تِيْجَانُ الْعَرَبِ، فَإِذَا وَضَعُوْا الْعَمَائِمَ وَضَعُوْا عِزَّهُمْ
Telah bersabda Nabi ﷺ: Sorban-sorban adalah mahkota orang Arab. Jika mereka melepaskan sorban maka mereka telah melepaskan kemuliaan mereka.
Catatan Kitab Lubabul Hadits Bab 12 Hadits ke 11.Telah berkata Syekh Nawawi dalam kitab Tanqihul-Qoul: Telah meriwayatkan pada hadits ini Imam Ad-Dailami dari ibnu Abbas Radhiallahu Anhuma. Dan sanad haditsnya dho'if.
Lubabul Hadits Bab 12 Hadits ke 2
وَقَالَ صَلَّى اللّٰهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: تَعَمَّمُوا فَإِنَّ الْمَلَائِكَةَ تَعَمَّمَتْ
Dan telah bersabda Nabi ﷺ: Kenakanlah sorban, karena sesungguhnya para malaikat itu mengenakan sorban.
Lubabul Hadits Bab 12 Hadits ke 3
وَقَالَ صَلَّى اللّٰهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: إِنَّ اللّٰهَ تَعَالَى وَمَلَائِكَتَهُ يُصَلُّونَ عَلَىٰ أَصْحَابِ الْعَمَائِمِ يَوْمَ الْجُمُعَةِ
Dan telah bersabda Nabi ﷺ: Sesungguhnya Allah merahmati dan para malaikat-Nya memohonkan ampunan kepada orang-orang yang memakai sorban di hari Jumat.
Lubabul Hadits Bab 12 Hadits ke 4
وَقَالَ صَلَّى اللّٰهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: فَرْقُ مَا بَيْنَنَا وَبَيْنَ الْمُشْرِكِينَ الْعَمَائِمُ عَلَى الْقَلَانِسِ.
Dan telah bersabda Nabi ﷺ: Perbedaan antara kita dan orang-orang musyrik adalah sorban di atas peci.
Lubabul Hadits Bab 12 Hadits ke 5
وَقَالَ صَلَّى اللّٰهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: صَلَّتِ الْمَلَائِكَةُ عَلَى الْمُتَعَمِّمِيْنَ يَوْمَ الْجُمْعَةِ.
Dan telah bersabda Nabi ﷺ: telah memohonkan rahmat dan ampunan para malaikat untuk orang-orang yang mengenakan sorban pada hari Jumat.
Lubabul Hadits Bab 12 Hadits ke 6
وَقَالَ صَلَّى اللّٰهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: رَكْعَتَانِ بِعِمَامَةٍ خَيْرٌ مِنْ سَبْعِينَ رَكْعَةً بِلَا عِمَامَةٍ.
Dan telah bersabda Nabi ﷺ: Dua rakaat dengan mengenakan sorban itu lebih baik daripada tujuh puluh rakaat tanpa sorban.
Lubabul Hadits Bab 12 Hadits ke 7
وَقَالَ صَلَّى اللّٰهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: تَعَمَّمُوْا فَإِنَّ الشَّيَاطِينَ لَا تَتَعَمَّمُ.
Dan telah bersabda Nabi ﷺ: Kenakanlah oleh kalian sorban, karena sesungguhnya setan itu tidak mengenakan sorban.
Lubabul Hadits Bab 12 Hadits ke 8
وَقَالَ صَلَّى اللّٰهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: الْعَمَائِمُ سِيْمَا الْمَلَائِكَةِ، فَأَرْسِلُوهَا خَلْفَ ظُهُورِكُمْ.
Dan telah bersabda Nabi ﷺ: Sorban adalah tanda para malaikat, maka julurkanlah sorban ke belakang punggung kalian.
Lubabul Hadits Bab 12 Hadits ke 9
وَقَالَ صَلَّى اللّٰهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: تَسَوَّمُوا فَإِنَّ الْمَلَائِكَةَ قَدْ تَسَوَّمَتْ.
Dan telah bersabda Nabi ﷺ: Buatlah oleh kalian tanda, karena sesungguhnya para malaikat benar-benar telah membuat tanda.
Lubabul Hadits Bab 12 Hadits ke 10
وَقَالَ صَلَّى اللّٰهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: نُهِيَ عَنِ الْاقْتِعَاطِ وَأُمِرَ بِالتَّلَحِّيْ.
Dan telah bersabda Nabi ﷺ: Dilarang dari iqti‘āt, dan diperintahkan untuk talahhi.
Catatan Kitab Lubabul Hadits Bab 12 Hadits Ke 101.الإقتعاط dengan huruf ق dan ع yakni mengenakan sorban tanpa melingkarkannya di bawah dagu
2.التلحي dengan mentasydidkan huruf ح sesudah huruf ل yakni mengenakan sorban dengan melilitkannya di bawah dagu